Nostalgia Lagu Anak 90-an, Bondan Prakoso - Silumba-lumba Lirik + Download

Kesempatan post kali ini yaitu edisi nostalgia dengan masa masa kecil dulu. Hahaa, pastti yang masa kecilnya di tahun 90-an nggak asing dong dengan artis yang satu ini. Tuh kan senyum-senyum? Betul, Bondan Prakoso, Seorang artis cilik tahun 90-an yang tetep berkarya hingga kini, keren dah!

Bondan Prakoso - Silumba-lumba gambar by bintangkecil90 Kurang levih ada 8 album anak dari tahun 1988 sampai tahun 1995 tuh, ingat kan? Ya paling tidak inget tv hitam putih kamulah, hahaa. Kalau aku pribadi masih terbayang-bayang video klipnya, iya, dulu aku masih bisa lihat, tapi sayang sekarang aku nggak ngerti wajah mas Bondan versi dewasanya, hehee. Waduh bahasanya pake kata mas Bondan segala. Sok akrab banget! Padahal ketemu aja belum pernah, cuma nonton di tv hitam putih yang renyek gambarnya, plus cuma pake acu/aki pula! Hehee, nggak apa apa kan mas? Bolehkan ya mas Bondan? :)

Bondan Prakoso gambar by bintangkecil90

Salah satu lagu yang paling hits dari album anak anak miliknya Bondan Prakoso nih, saking hitsnya sampai sampai kalau inget tahun 90-an pasti inget lagu ini. Apa itu? Jawabannya Silumba-lumba! Yuk sedikit bernostalgia dengan lagu yang satu ini! Yang mau download mp3nya ada diahir postingan.

Lirik Lagu Si Lumba-Lumba - Bondan Prakoso



Lumba-Lumba ikan yang pintar
Bisa meniru kayak manusia
Selalu patuh kalau disuruh
Tetapi harus makan dulu

Bermain bola makan dulu
Bermain api makan dulu
Menghitung angka makan dulu
Mau apa saja minta makan dulu

Lumba-Lumba si hitam manis
Paling pintar sesama ikan
Suka menolong pada manusia
Di laut yang luas asalnya

Hei si lumba-lumba!

Si hitam dari Laut Jawa
Si hitam dari Selat Sunda
Si hitam dari Laut China
Si hitam dimana mana ada

Si lumba-lumba bermain bola
Si lumba-lumba bermain api
Si lumba-lumba menghitung angka
Itulah dia si lumba-lumba



Download Bondan Prakoso - Silumba-lumba.mp3

Download

Semoga membantu buat yang lagi nyari link download lagu Bondan Prakoso, hususnya untuk lagu silumba-lumba. Tanks to bintangkecil90.blogspot.com, terimakasih.

Posting Komentar

Komentarnya dong?